SSN – Sharing Screening Networking, Presentasi Karya TA Mahasiswa Seni Rupa IKJ
Fakultas Seni Rupa IKJ telah mengadakan kegiatan Sharing Screening Networking (SSN) yang merupakan acara presentasi karya Tugas Akhir (TA) mahasiswa Seni Rupa IKJ yang telah menyelesaikan studi Karya TA. SSN kali ini berlangsung selama 3 (tiga) hari pada Rabu (17/02) hingga Jumat (19/02) secara daring melalui aplikasi ZOOM.
Dekan FSR IKJ, Anindyo Widito, M.Sn mengucapkan syukur SSN 2021 dapat berlangsung , “Puji Syukur kegiatan SSN dapat dilaksanakan dalam situasi di tengah pandemi sehingga harus secara daring, namun berkarya harus tetap berjalan. Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena melibatkan 5 prodi yang merupakan parameter tingkat pendidikan di Seni Rupa IKJ dan dengan kegiatan ini masyarakat luas bisa melihat seperti apa karya-karya yang dihasilkan oleh mahasiswa Seni Rupa IKJ”, ucap Anindyo Widito, M.Sn pada pembukaan SSN, Rabu (17/02).
“Ini satu hal yang sangat membanggakan karena mahasiswa berani memakerkan ke publik bahwa ini karya kami, ini karya anak-anak IKJ dan mudah-mudahan ini dapat dilihat oleh masyarakat lebih luas lagi. Selain menjadi parameter kegiatan ini menjadi baromater kesenian khususnya di Jakarta dan di Indonesia. semoga kegiatan ini dapat berlanjut menjadi SSN 1, SSN 2 dan seterusnya”, paparnya.
Anindo Widito, M.Sn menjelaskan, “SSN memiliki dua konotasi yang pertama “Sarjana Seni” karena yang hadir disini adalah sudah menjadi “Sarjana Seni” dan satu lagi Sharing Screening Networking yakini tag line dari kegiatan ini, kepada para mahasiswa FSR IKJ, peserta TA yang sudah berpameran, saya ucapkan terima kasih dan kepada para pembimbing yang telah menjadikan karya TA ini menjadi sangat baik, dengan demikian SSN saya buka dan salam sehat”, jelas Dekan FSR IKJ.
SSN kesempatan kali ini menghadirkan presentasi karya TA dari 5 (lima) Prodi di Seni Rupa IKJ, yaitu Desain Komukasi Visual (DKV), Desain Produk Mode dan Busana, Desain Interior, Kriya Seni dan Seni Rupa Murni. Kemudian melibatkan 14 karya TA mahasiswa terpilih diantaranya : Prodi DKV – Mario Nicholas, Ariq Hadiyan, Emi Immanuela dan Bagas Pamungkas; Prodi Desain Interior – Fabiola Sinay, Ni Made Saraswati dan Farhan Al Tamir; Prodi Desain Mode & Busana – Wildan Affitrah, Wahyuning Panagan dan Sekar Arum; Prodi Seni Rupa Murni – Poppy Indah dan Lia Laveena; dan Prodi Kriya Seni – Muhammad Habibunnazar.